Kemarau Panjang, 10 Ribu Liter Air Bersih Disalurkan Polres Kediri untuk Warga Terdampak Kekeringan


 


TRIBUNJATIM.COM, KEDIRI - Beberapa wilayah di Indonesia mengalami kekeringan akibat musim kemarau panjang, tak terkecuali di Kabupaten Kediri.

Musim kemarau disertai cuaca sangat panas yang mencapai suhu 37 derajat ini semakin menambah kesulitan warga. Apalagi sumber air bersih terbatas.

Para petani adalah pihak pertama merasakan kesulitan akibat kekeringan tersebut. Banyak dari mereka yang harus menggunakan diesel pompa air untuk mengairi sawah hingga membuat sumur bor.

Masyarakat di beberapa desa juga mengalami kesulitan mendapatkan air bersih. Melihat hal ini, pihak Polres Kediri tergerak untuk melakukan aksi sosial penyaluran 10 ribu liter air bersih untuk masyarakat.

Jajaran Polres Kediri menggelar kegiatan baksos penyediaan air bersih bagi warga yang terdampak kekeringan di Desa Kebonrejo Kecamatan Kepung Kabupaten Kediri. 

Kapolres Kediri AKBP Agung Setyo Nugroho melalui Kasi Humas AKP Uji Langgeng mengatakan, saasaran dari bantuan air bersih ini adalah masyarakat yang terdampak kekeringan akibat kemarau panjang dan hujan yang tak kunjung datang.

"Sebanyak 10.000 liter air bersih layak konsumsi disalurkan pada sejumlah titik melalui dua unit mobil tangki air, masing-masing mengangkut 5.000 liter," kata AKP Uji Langgeng, Senin (9/10/2023).

Ia menuturkan, selain sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, penyaluran air bersih ini juga dilakukan dalam rangka memperingati HUT Humas Polri ke-72 tahun 2023.

Selain itu, aksi ini juga mencerminkan komitmen kepolisian dalam menjaga kebersamaan dan keamanan wilayahnya.

"Semoga bantuan air bersih ini dapat membantu meringankan beban mereka dan memberikan manfaat yang besar," ujarnya.

 Sementara itu, warga menyambut positif inisiatif para aparat penegak hukum tersebut, dimana penyediaan air bersih ini sangat dirasakan oleh masyarakat setempat.

Mereka berbondong-bondong untuk mendapatkan air bersih yang sudah lama sulit didapatkan.

"Perhatian yang ditunjukkan oleh Polres Kediri diharapkan dapat menginspirasi kerja sama yang lebih erat antara kepolisian dan masyarakat dalam membangun lingkungan yang lebih baik lagi," pungkasnya.

Kegiatan ini turut melibatkan berbagai pihak, termasuk jajaran Polres Kediri, Wakapolsek Kepung dan anggota. Juga Bhabinkamtibmas, Babinsa, Kepala Desa dan perangkat desa Kebonrejo serta warga yang menjadi penerima bantuan
























SUMBER : https://jatim.tribunnews.com/2023/10/10/kemarau-panjang-10-ribu-liter-air-bersih-disalurkan-polres-kediri-untuk-warga-terdampak-kekeringan

Kemarau Panjang, 10 Ribu Liter Air Bersih Disalurkan Polres Kediri untuk Warga Terdampak Kekeringan Kemarau Panjang, 10 Ribu Liter Air Bersih Disalurkan Polres Kediri untuk Warga Terdampak Kekeringan Reviewed by WONGPASAR GROSIR MALANG on 09.08 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.