Kandungan Antioksidan Semangka Setara atau Lebih Tinggi dari Tomat

 


Semangka dikenal sebagai buah yang tinggi air, rendah kalori, dan kaya vitamin. Namun, tak banyak yang tahu bahwa buah ini juga menyimpan konsentrasi likopen yang tinggi. Likopen merupakan salah satu antioksidan utama yang banyak dikaitkan dengan kesehatan jantung dan perlindungan sel dari kerusakan oksidatif. “Semangka mengandung likopen dalam jumlah tinggi, bahkan bisa setara atau lebih tinggi dari tomat, terutama jika dikonsumsi dalam kondisi matang dan segar,” kata Jennifer Pallian, RD, ahli gizi dan pengembang resep, dikutip dari Health. Likopen adalah senyawa antioksidan yang memberi warna merah pada buah seperti semangka dan tomat. Dalam tubuh, likopen berperan menetralkan radikal bebas dan membantu mengurangi peradangan tingkat seluler.

Bantu lindungi jantung dan cegah kerusakan sel Konsumsi likopen dalam jumlah cukup dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit kronis, seperti penyakit jantung, kanker prostat, dan gangguan pembuluh darah. Selain itu, likopen juga berfungsi menjaga elastisitas pembuluh darah dan menurunkan tekanan darah. Menurut Pallian, semangka juga mengandung beta-karoten dan beta-cryptoxanthin, dua senyawa antioksidan lain yang turut memperkuat efek perlindungan terhadap sel tubuh.

“Kombinasi ini menjadikan semangka salah satu buah dengan nilai antioksidan yang sangat tinggi,” ujarnya. Likopen dalam semangka juga mudah diserap tubuh jika dikonsumsi bersama lemak sehat, seperti dari alpukat atau minyak zaitun. Karena itu, beberapa ahli menyarankan menyajikan semangka dalam bentuk salad buah dengan tambahan bahan yang mendukung penyerapan nutrisi.

Kaya nutrisi, aman dikonsumsi harian Selain likopen, semangka mengandung vitamin C dan A yang mendukung fungsi kekebalan tubuh serta menjaga kesehatan kulit dan mata. Buah ini juga rendah lemak, bebas kolesterol, dan tidak mengandung natrium. “Semangka bisa dijadikan camilan sehat yang ringan dan padat nutrisi, terutama saat cuaca panas,” kata Louisa Mason, MS, RDN, ahli gizi olahraga dari Revive Sports Recovery. Kandungan airnya yang tinggi juga membantu menjaga hidrasi tubuh, sementara serat alami di dalamnya dapat mendukung kelancaran sistem pencernaan. Meskipun memiliki rasa manis, indeks glikemik semangka tergolong sedang dan tidak menyebabkan lonjakan gula darah drastis jika dikonsumsi dalam porsi wajar.


SUMBERhttps://health.kompas.com/read/25G08100000868/kandungan-antioksidan-semangka-setara-atau-lebih-tinggi-dari-tomat

Kandungan Antioksidan Semangka Setara atau Lebih Tinggi dari Tomat Kandungan Antioksidan Semangka Setara atau Lebih Tinggi dari Tomat Reviewed by wongpasar grosir on 10.12 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.