Timnas U17 Indonesia harus mengakhiri langkah di perempat final Piala Asia U17 2025 usai takluk 0-6 dari Korea Utara. Partai perempat final Piala Asia U17 2025 antara Timnas U17 Indonesia vs Korea Utara berlangsung di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah, Senin (14/4/2025) malam. Meski tersingkir, Timnas U17 Indonesia asuhan pelatih Nova Arianto itu telah memastikan satu tempat di Piala Dunia U17 2025 yang akan digelar di Qatar pada November mendatang.
Seluruh perempat finalis Piala Asia U17 2025 memang berhak mendapatkan tiket kelolosan ke Piala Dunia U17 2025. Dukungan kepada Timnas U17 Indonesia tidak henti datang dari keluarga para pemain, terlepas dari hasil melawan Korea Utara. Salah satu dukungan datang dari Oktamus Silvester, ayah dari gelandang Timnas U17 Indonesia, Evandra Florasta.
“Ya, kita tetap support mereka apa pun hasilnya. Saya harap masyarakat Indonesia juga harus bisa menerima." "Menang kita terima, kalah kita terima. Tetap mendukung anak,” ujar anggota TNI yang bertugas di Brigif 18/Trisula kepada jurnalis, termasuk Kompas.com. Ia percaya, peran orangtua dan masyarakat sangat penting untuk menjaga semangat Garuda Muda. Untuk itu, ia mengingatkan bahwa pembinaan pemain menjadi tanggung jawab bersama. “Saya sudah sampaikan sebelumnya bahwa di lapangan itu anak kita semua. Kalau di rumah itu anak saya. Tetap kita dukung,” imbuhnya.
Selanjutnya, mengenai tantangan di Piala Dunia U17 2025 nanti, Oktamus Silvester berharap ada evaluasi menyeluruh. Ia ingin timnas U17 Indonesia bisa tampil lebih siap menghadapi lawan tangguh seperti Korea Utara. “Ya kita bisa evaluasi, PSSI dan tim pelatih. Terus terang secara fisik dan lain-lain kita kalah dari Korea Utara, tetapi itu bukan menjadi kendala kita ke depan,” kata Oktamus Silvester.
Sebagai ayah sekaligus pelatih pribadi Evandra Florasta di luar lapangan, ia juga telah menyiapkan evaluasi.
Ia mengaku telah membuat sejumlah catatan selama penyisihan grup hingga laga terakhir di perempat final. “Ya pasti ada, saya tidak bisa menyampaikan di sini. Jelas nanti dia pulang akan kita evaluasi bersama,” sambungnya.
Bukan hanya teori, Oktamus Silvester juga siap turun langsung mendampingi latihan sang anak saat kembali ke rumah nanti. Seperti biasanya, mereka akan mengulas pertandingan dari rekaman video dan memperbaiki hal-hal yang perlu ditingkatkan. “Ya tentu nanti kita bersama bisa buka YouTube pertandingan-pertandingan dan kita latihan bersama lagi sendiri memperbaiki skill maupun permainan,” ujar pelatih cabor tembak Kabupaten Malang untuk Porprov Jawa Timur itu.
Ia tidak ingin kekalahan besar melawan Korea Utara ini memengaruhi mental sang anak. “Tentunya harus latihan lagi. Kalau ada kesempatan pasti kita latihan lagi,” pungkasnya.
Timnas U17 Indonesia Vs Korea Utara: Ayah Evandra Florasta Tetap Bangga, Menang Kalah Diterima
Reviewed by wongpasar grosir
on
09.38
Rating:
Tidak ada komentar: