KOMPAS.com – Ajang One Pride MMA akan berlangsung di Gor Sahabat Semarang, Jawa Tengah, pada Sabtu (13/7/2024). Budi Setiawan menjadi salah satu dari total enam petarung tuan rumah yang mentas di One Pride MMA 80 King Size New Champion. Nantinya, Budi Setiawan bakal menjalani pertarungan menghadapi petarung asal Siantar Sumatera Utara, Irfan Aruan, di kelas flyweight.
Jagoan tuan rumah yang berlatih di Rambo 4294 itu mengaku persiapannya yang sudah dilakukan selama tiga bulan, sudah sangat matang. Baca juga: One Pride MMA 80, Sang Raja Hadapi Penantang Serius “Persiapan kali ini sudah cukup matang karena saya latihan fokus dua tiga bulan,” kata Budi dalam rilis yang diterima Kompas.com. Hadapi Lelah demi Berburu Poin Olimpiade Artikel Kompas.id “Mungkin ini pertandingan dari performa terbaik saya,” ungkap dia menambahkan.
Budi tak menyangkal jika bertarung di markas sendiri menjadi suatu kebanggaan dan kehormatan bagi dirinya. "Sebenarnya kalau untuk saya percaya diri saja dengan skill saya," ungkapnya. Baca juga: One Pride MMA 79: Gugun Gusman Punya Senjata Jitu Habisi Lin Yang "Tapi buat mas Irfan, dengan adanya pendukung saya akan minder atau gak? karena suporter saya banyak begini," katanya menyambungkan. "Namun yang jelas kehadiran suporter menambah semangat saya untuk pertandingan besok karena sebagai tuan rumah suatu kebanggaan," ungkapnya.
Sebagai informasi, One Pride MMA 80 King Size New Champion menghadirkan partai utama perebutan gelar juara kelas atom antara Lipin Sitorus vs Sutikno. Selain itu, pertandingan internasional antara Anggie Mandagi vs Shi Yin Tan dari Singapura.
Tidak ada komentar: