Jakarta (beritajatim.com) – Aparat kepolisian mengimbau kepada para penonton
yang menyaksikan leg pertama final Championship Series Liga 1 Persib vs Madura
United untuk tertib dan menaati aturan.
Polresta Bandung menyatakan siap menindak tegas segala pelanggaran yang
terjadi sebelum, selama dan setelah pertandingan.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan, untuk mengantisipasi
terjadi pelanggaran regulasi dan peraturan perundang-undangan, Polresta
Bandung akan menerapkan skema pemeriksaan berlapis hingga body checking di
tiap akses masuk stadion.
Korek gas, botol minuman, minuman keras, narkoba, flare, bom asap, kembang api
dan senjata tajam merupakan benda-benda terlarang dibawa ke dalam stadion.
“Penonton yang kedapatan membawa benda-benda tersebut akan langsung
dipulangkan dan diusut sesuai hukum yang berlaku,” katanya dalam laman resmi
Persib.
Mantan Kapolres Gresik ini menambahkan, data para pelanggar pun akan
diserahkan kepada panitia penyelenggara untuk di-banned secara sistem sehingga
tidak bisa membeli tiket pertandingan kandang Persib selanjutnya.
Menindaklanjuti arahan dari Kapolresta Bandung, Vice President Operation
Persib Anda Ruhiat meminta suporter berlaku tertib dan tidak melakukan
tindakan yang melanggar regulasi dan aturan.
Suporter juga diimbau untuk tidak berlaku anarkis. Termasuk menyalakan flare
di dalam stadion dan merangsek ke lapangan atau pitch invasion.
“Pitch invation yang terjadi di laga semifinal melawan Bali United sudah
terbukti menghadirkan sanksi dari Komdis PSSI. Karena itu, jangan ulangi lagi
di final. Begitu juga dengan penyalaan flare di dalam stadion. Kita tidak
ingin ada sanksi yang lebih berat jika tindakan tersebut terulang di final,”
katanya. (faw/ian)
SUMBER : https://beritajatim.com/olahraga/jelang-persib-vs-madura-united-suporter-diminta-taat-aturan/
Jelang Persib vs Madura United, Suporter Diminta Taat Aturan
Reviewed by WONGPASAR GROSIR MALANG
on
09.40
Rating:
Tidak ada komentar: