KUCING RAGAMUFFIN


KUCING RAGAMUFFIN


Hewan peliharaan yang satu ini dikenal terdiri dari berbagai ras. Beberapa yang populer di antaranya adalah persia, bengal, ragdoll, angora, siberia, hingga sphynx. Bisa nebak kita lagi ngobrolin binatang apa? Yup, kita lagi ngomongin kucing, nih. Tahu gak? Baru-baru ini ada ras kucing yang hits banget karena sifatnya yang super manis bernama ragamuffin, girls. Yuk, kenalan dulu sama si lembut ini.

Ragamuffin adalah kucing besar

Ragamuffin dikenal dengan kepribadiannya yang tenang dan penuh kasih sayang. Mereka bisa bersahabat dengan manusia dan menyukai perhatian. Jika kamu memelihara ragamuffin, mungkin kamu akan sering melihat dia menunggu kamu pulang di depan pintu. Atau, dia akan meringkuk di pangkuanmu selama berjam-jam. 


Ragamuffin punya bulu-bulu yang lembut dan tebal.     

Ditambah lagi dengan ekornya yang panjang. Secara fisik, ia memang terlihat sangat menggemaskan. Tapi jangan khawatir, perawatannya mudah kok. Karena bulu-bulu ragamuffin gak mudah menggumpal sehingga gak memerlukan perawatan yang terlalu berat. Kamu bisa merawatnya seperti kucing lain dengan perhatian yang sama.

KUCING RAGAMUFFIN KUCING RAGAMUFFIN Reviewed by wongpasar grosir on 07.37 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.